Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Andika Klaim Dikeluarkan dari Peterpan, Uki: Stop Salahin Ariel

Ayu Utami Anggraeni , Jurnalis-Minggu, 08 Oktober 2023 |07:01 WIB
Andika Klaim Dikeluarkan dari Peterpan, Uki: Stop Salahin Ariel
Andika klaim dikeluarkan dari Peterpan, Uki Bela Ariel (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Andika Naliputra mengungkapkan masa lalu dengan grup band yang membesarkan namanya, Peterpan sebelum ganti menjadi NOAH.

Mantan kibordis Peterpan itu mengklaim dirinya dikeluarkan oleh Ariel sang menjadi vokalis.

"Gue dulu dikeluarkan sebenarnya. Itu yang gue bingung, karena di Peterpan itu leadernya aku," ujar Andika dikutip dari YouTube Ferdy Element.

Andika Klaim Dikeluarkan dari Peterpan, Uki: Stop Salahin Ariel

Andika menceritakan perkataan Ariel yang kala itu mengaku sudah tidak satu visi dan misi.

"Kita sudah nggak satu visi misi lagi, kayaknya sudah nggak sejalan. Ya pokoknya gue nggak bisa lagi kerja sama lo," ungkap Andika menceritakan perkataan Ariel.

Alhasil pengakuan Andika ini menyulut spekulasi liar hingga mantan Peterpan lainnya ikut berpendapat. Salah satunya Muhammad Kautsar Hikmat atau Uki.

Ia membantah pengakuan Andika dalam podcast bersama Ferdy Element tersebut. "Perlu diketahui bukan Andika dan Indra yang dikeluarkan, tapi saya, Ariel dan diikuti Lukman dan Reza mau mengundurkan diri Peterpan," ujar Uki di kolom komentar unggahan Andika.

Kemudian, Uki menerangkan semua itu bermula dari keresahan bersama dengan ritme kerja Andika.

"Waktu masuk album Hari Yang Cerah, saya sudah ngerasa enggak cocok secara kerja sama dalam musik. Kontribusi mengaransemen musiknya enggak enak," jelas Uki.

Ternyata, sejak album pertama Peterpan, Uki membeberkan jika Andika kerap kesulitan ketika mengisi part keyboard di lagu-lagu Peterpan. Ia pun kerap membantu Andika.

"Di album itu, saya sudah mulai tuh isiin part keyboard-nya, karena Andika sering bingung kalau isi part keyboard. Ini boleh ditanya ke personel lain, silakan. Ini bahkan sudah berlangsung dari album pertama, dan puncaknya di album ketiga," beber Uki menambahkan.

Dari situ lah, Uki dan Ariel beserta Lukman dan Reza sepakat untuk keluar dari Peterpan. Mereka sepakat membangun sebuah band dengan nama baru.

 BACA JUGA:

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement