Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Clandestine, Father & Son, dan Si Juki Anak Kosan Tayang Serentak

Lintang Tribuana , Jurnalis-Sabtu, 12 Februari 2022 |02:07 WIB
Clandestine, Father & Son, dan Si Juki Anak Kosan Tayang Serentak
Film Father & Son (Foto: Ist)
A
A
A

JAKARTA - Tiga film yang akan tayang di bulan Februari ini berjudul, Father & Son yang diperankan oleh Bio One, Dwi Sasono, dan Cassandra Lee, Clandestine yang diperankan oleh Abun Sungkar, Dannia Salsabila, dan Shareefa Danish, dan film.serial Si Juki Anak Kosan.

Sutradara film Clandestine, Dyan Sunu Prastowo mengungkapkan, rasa bahagianya, akhirnya film ini tayang di KlikFilm." Penasaran mau tahu bagaimana respon penonton nanti. Film ini seru ya, dengan pemain yang muda, akan memberikan banyak kejutan," katanya.

Film Father & Son

Sementara itu, sutradara film Father & Son, Danial Rifky mengungkapkan, tema film ini adalah keresahan yang ada didalam dirinya." Tema Film “Father and Son” adalah keresahan saya tentang kehadiran seorang bapak. Kerinduan saya pada sosok ayah yang lama menghilang. Bagaimana jika kita memiliki satu momen langka bersama sosok ayah, apa yang akan kita lakukan? Mungkin untuk penonton dengan kerinduan yang sama akan menemukan channel nya ketika menonton ini," ungkapnya.

Pemeran film Clandestine, Abun Sungkar mengaku tidak mengalami kesulitan saat menjalin kerjasama antar pemain di film ini." Alhamdulillah pemain nya asik-asik. Sebelumnya, aku sama Dannia sudah pernah kerja sama, jadi sudah aman banget. Kalau sama ka Shareefa baru pertama kali dan baik banget orang nya, jadi ngebangun chemistry nya sangat-sangat enjoy dan mudah dengan waktu reading yang ga terlalu banyak," terangnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement