Joan merupakan finalis asal Kaimana Papua yang dikenal dengan suara gospelnya. Gadis berusia 20 tahun ini mempu mencuri perhatian Kirsdayanti sejak menyanyikan lagu Mencintaimu saat babak spektakuler show.
Sementara itu, Abdul finalis asal Denpasar selalu memukau para juri di setiap penampilannya. Tidak hanya para juri yang terpukau, bahkan penyanyi dan grup band Internasional seperti Kodaline, Adam Levine dan Calum Scott.
Kemudian ada Maria yang merupakan finalis termuda di Indonesian Idol musim ini. Kemampuan bernyanyi Maria konsisten mendapat pujian dari para juri sejak awal babak hingga saat ini. Selain itu, pada penampilan beberapa minggu lalu, Maria mendapat apresiasi yang luar biasa dari salah satu penyanyi jebolan The Voice America itu.
Bekerja sama dengan Grab Indonesia, Indonesian Idol 2017 memudahkan para peserta audisi untuk bertemu para juri. Hal ini sesuai dengan tema kampanye Grab Indonesian Idol, yaitu ‘Face-to-Face Connection’.
Kampanye yang mengusung tagar #GrabTakesYouThere tersebut diharapkan mampu mewujudkan mimpi para peserta untuk menjadi idola baru Tanah Air. Grab membantu mendekatkan mimpimu menjadi The Next Indonesian Idol. #DekatdenganGrab #GrabTakesYouThere.
(aln)