Komedi di Film Mars Met Venus Sukses Usir Rasa Bosan Penonton

Dewanto Kironoputro, Jurnalis
Selasa 25 Juli 2017 05:05 WIB
Pamela Bowie (Foto: Okezone)
Share :

"Jadi dari awal sampai akhir selain terbawa suasana romantisnya, di sela-sela itu kita kasih ketawa. Karena hampir semua pemain memang lucu-lucu. Adegan yang kita hadirkan juga, pas syuting kita sudah nonton Pamela (Bowie) dan Ge (Pamungkas) yang gak habis-habis bercandanya," lanjut Hadrah.

Hadrah mengungkap bahwa kelucuan di film part cewek dan part cowok akan memiliki karakteristik yang berbeda. Pasalnya, film versi cewek akan jauh lebih mudah dipahami para cewek, dan begitu pun untuk para cowok. Justru, penonton dari gender yang berbeda akan dibuat heran film tersebut.

Namun, film ini akan jadi jembatan bagi para cewek dan cowok untuk memahami satu sama lain sehingga penonton harus menonton kedua film agar paham maksud tindakan setiap tokoh dalam film tersebut. Selaku pemeran utama, Pamela Bowie pun mengaku baru paham setelah menonton kedua part film.

"Karena yang gue tahu, cewek gak akan bisa mengerti cowok seratus persen dan cowok gak bisa mengerti cewek seratus persen. Siapa tahu kita bisa paham pasangan masing-masing seperti apa, jadi open-minded. Karena kita bikin ini (film Mars Met Venus) serealistis mungkin, dan kita bawainnya fun banget," ucap Pamela.

(edh)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya