Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Angger Dimas Memberikan Pesan Tegas untuk Para Pembela Tersangka YA

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Rabu, 14 Februari 2024 |21:45 WIB
Angger Dimas Memberikan Pesan Tegas untuk Para Pembela Tersangka YA
Angger Dimas minta pendapat masyarakat soal kasus kematian anaknya (Foto: Instagram/anggerdimas)
A
A
A

JAKARTA - Kasus kematian putra DJ Angger Dimas dan Tamara Tyasmara, Dante, hingga saat ini masih terus diusut oleh pihak kepolisian. Bahkan Yudha Arfandi alias YA, yang merupakan kekasih dari mantan istrinya pun telah diamankan sebagai tersangka utama meninggalnya Dante di sebuah kolam renang kawasan Jakarta Timur pada 27 Januari lalu.

Nahasnya, meski polisi sudah menetapkan kekasih Tamara Tyasmara sebagai tersangka, ada saja beberapa pihak yang justru membela sosok Ya. Melihat hal itu, Angger Dimas pun tampak menuliskan pesan untuk para pembela YA di akun Instagramnya.

Dalam Instagram Storynya, Angger Dimas meminta agar para masyarakat bisa ikut memberikan komentar atas kasus kematian putranya. Bukan tanpa sebab, pasalnya ia ingin mempelajari serta mendalami pendapat tersebut.

Namun, ia memberikan penegasan bahwa komentar pembelaan untuk tersangka YA tidak akan sama sekali ia tanggapi. Mengingat YA telah terbukti melakukan tindak pidana pembunuhan pada putranya.

Angger Dimas

Angger Dimas minta pendapat masyarakat soal kasus kematian anaknya (Foto: Instagram/anggerdimas)


”Pagi kawan kawan, gue buka kolom komentar bertujuan untuk diskusi dan mendalami pendapat kawan-kawan supaya bisa saya dalami, saya akan mengabaikan pembela tsk, karena sudah JELAS," tegas Angger di Instagram Storynya.

"Mohon bijak ketika ada yang membela tsk- Biarkan saja di situ kita bisa melihat. #StopChildAbuse HARUS DIGAUNGKAN!!!!!,” sambungnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement