Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bawa Pesan Kuat, Film Ranah 3 Warna Tepis Stigma 'Kena Mental' di Kalangan Anak Muda

Ayu Utami Anggraeni , Jurnalis-Jum'at, 24 Juni 2022 |00:04 WIB
Bawa Pesan Kuat, Film <i>Ranah 3 Warna</i> Tepis Stigma 'Kena Mental' di Kalangan Anak Muda
Konferensi pers film Ranah 3 Warna. (Foto: MNC Portal Indonesia)
A
A
A

JAKARTA - Film Ranah 3 Warna menjadi salah satu film lokal yang akan meramaikan persaingan box office Indonesia dalam waktu dekat. Film ini diproduksi MNC Pictures dengan Guntur Soeharjanto sebagai sutradara. 

Diadaptasi dari novel berjudul serupa karya Ahmad Fuadi, film ini berkisah tentang perjuangan dan kesabaran seorang pemuda Minang dalam menggapai cita-citanya hingga ke negeri orang. 

Ranah 3 Warna. (Foto: MNC Pictures)

“Film ini punya statement yang sangat kuat untuk semua penonton. Bahwa ada pesan tentang sebuah ‘proses’ di balik kesuksesan seseorang,” kata Titan Hermawan, Direktur Utama MNC Pictures saat ditemui di XXI Epicentrum, Kamis (23/6/2022).

Dia menganggap film Ranah 3 Warna bisa mematahkan stigma ‘kena mental’ yang kerap terjadi di kalangan anak muda. “Karena pada dasarnya, kena mental itu ‘melegalkan’ keadaan frustasi kita,” tuturnya. 

BACA JUGA: Sutradara Yakin Ranah 3 Warna Bakal Laris: Film Bagus Pasti Ada yang Nonton

BACA JUGA: Arbani Yasiz Turunkan 8 Kilogram Bobot Tubuh demi Film Ranah 3 Warna 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement