LOS ANGELES - Ada kabar terbaru seputar perhelatan ajang penghargaan bergengsi, Emmy Awards 2020. Kabar satu ini terkait daftar nama presenter yang akan hadir.
Pihak ABC selaku penyelenggara akhirnya merilis daftar line-up pertama dari para selebriti yang didapuk sebagai presenter. Mereka juga mengumumkan daftar penampil tahun ini.

Mengutip Just Jared, Jumat (11/9/2020), presenter kondang Jimmy Kimmel yang akan memandu jalannya malam penghargaan Emmy Awards 2020. Sementara Anthony Anderson, America Ferrera, Issa Rae, Gabrielle Union, J.J. Watt, Lena Waithe, hingga Oprah Winfrey masuk sebagai presenter di line-up pertama.
Baca Juga:
- Digelar Virtual, Panitia Emmy Awards 2020 Kirim Surat untuk Nomine