Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Beradu Akting, Brigitta Cynthia dan Cemen Jadi Pasangan Menjijikkan

Hana Futari , Jurnalis-Rabu, 05 Februari 2020 |11:33 WIB
Beradu Akting, Brigitta Cynthia dan Cemen Jadi Pasangan Menjijikkan
Brigitta Chyntia di Kantor Okezone (Foto: Dok Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Brigitta Cynthia atau yang juga dikenal dengan Gigi Ex 'Cherrybelle' beradu peran dengan stand up comedian Cemen dalam film Toko Barang Mantan. Keduanya memerankan tokoh sepasang kekasih yang sama-sama memiliki nama Eka.

Brigitta Cynthia pun mengungkapkan karakter Eka yang dia perankan di film Toko Barang Mantan begitu menjijikkan.

"Satu personaliti yang terlihat dari mereka berdua adalah jijik dan najis," ujar Brigitta Cynthia saat mengunjungi Kantor Redaksi Okezone, Selasa (4/2/2020).

Baca juga: Para Pemain Film Toko Barang Mantan Kunjungi Redaksi Okezone

Brigitta Chyntia

Lebih lanjut, wanita yang akrab disapa Gigi itu menyebut jika karakter tersebut cukup mengganggu karakter aslinya. Terlebih, karakter tersebut juga cukup mengganggu bagi banyak orang.

"Aku selalu fokus sama kejijikan dan kenajisan itu. Itu cukup mengganggu karakter aku yang aslinya santai gitu. Ini santai sih tapi terlalu santai," ujar Gigi.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement