Sementara itu, berita berikutnya datang dari Deddy Corbuzier yang mengaku tengah dalam proses menjadi seorang mualaf. Deddy pun tak menampik bahwa awalnya dia merasa bingung ketika ditanya alasan ingin menjadi seorang muslim.
“Ini pertanyaan sulit saya jawab karena gosipnya memang dari mana-mana,” ujar Deddy Corbuzier, dikutip Okezone, Sabtu 1 Juni 2019.
Baca juga: Deddy Corbuzier Tegaskan Bakal Jadi Mualaf Bukan karena Wanita
Di awal keinginannya itu, Deddy pun tak mau memberikan jawaban pasti atas kabar perpindahan agamanya. “Gue bingung, gue enggak mengiyakan tapi enggak nolak juga,” tuturnya.
Kini, mantan suami dari Kalina Ocktaranny itu telah mantap untuk membulatkan keingiannnya. Sebelum resmi memeluk agama Islam, Deddy kini tengah mendalami ajaran agama yang akan dia yakini tersebut.
“Mungkin anda semua tahu kalau saya dalam perjalanan untuk jadi mualaf. Dan itu sudah mennjadi rahasia umum,” kata Deddy Corbuzier dalam salah satu konten YouTube-nya.
(sus)