Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sibuk Promo Film, Deva Mahenra Mudik ke Papua Setelah Lebaran

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Rabu, 05 Juni 2019 |04:04 WIB
Sibuk Promo Film, Deva Mahenra Mudik ke Papua Setelah Lebaran
A
A
A

Deva Mahenra

"Lebaran saya rencananya Salat Ied pasti ya. Mudik tahun ini sih disibukkan dengan kegiatan promo. Mungkin tidak mudik di momentum Lebaran, mungkin setelahnya," ungkap Deva Mahenra.

Pria 30 tahun ini mengatakn bahwa usai Lebaran dan promo film, ia akan mengunjungi kampung halamannya yang terletak di dua kota, yakni Makassar dan Papua. Deva pun mengatakan bahwa setiap tahun, minimal dirinya satu kali harus mengunjungi sanak keluarga yang berada di Papua.

"Saya biasanya mudik ke dua tempat, Makassar dan Papua. Karena keluarga inti saya ada di dua tempat ini, ada di Makassar dan di Papua. Cuma biasanya saya khususkan memang setahun sekali harus pulang, pulangnya ke Papua," jelasnya.

"Kalau tidak sempat (mudik) di Lebaran, ya mungkin di akhir tahun atau di waktu-waktu yang memang lagi tidak sibuk kerja gitu," tukas Deva Mahenra.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement