Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hadirkan Nuansa Tradisional, Juri Rising Star Tertipu Tampilan Peserta Asli Batak

Annisa Aprilia , Jurnalis-Selasa, 18 Desember 2018 |23:09 WIB
Hadirkan Nuansa Tradisional, Juri Rising Star Tertipu Tampilan Peserta Asli Batak
D'Bamboo (Foto: Instagram)
A
A
A

JAKARTA – Audisi Rising Star Indonesia 2018 masih berlanjut, pada episode malam ini, Selasa (18/12/2018), Rossa, Judika, Ariel, dan Yovie Widianto mengalami peristiwa yang cukup mengejutkan. Salah satu peserta audisi berhasil membuat keempat expert tertipu dengan penampilan dan nuansa musik yang dihadirkan.

Peserta audisi yang menamakan grup band mereka D’Bamboo tersebut datang mengenakan aksen tradisional khas Batak berupa ulos, yang dikenakan di kepala. D’Bamboo tidak hanya mengenakan kain tradisional, tapi juga menghadirkan musik tradisional ke dalam ruang audisi, yang membuat mereka dianggap menipu para juri.

Baca juga: Asik Manggung, d'Masiv Dapat Kejutan dari Rossa

“Jangan malu-maluin,” ucap Judika pada D’Bamboo menggunakan bahasa Batak yang sangat kental, ditinjau Okezone dari tayangan Rising Star Indonesia, RCTI, Jakarta, Selasa (18/12/2018).

Tidak hanya berpesan pada peserta audisi, Judika pun bertanya lagu yang akan dibawakan D’Bamboo, ternyata lagu Pesawat Tempur yang dipopulerkan Iwan Fals. Pada saat tampil dan menyanyikan lagu Pesawat Tempur, peserta yang terdiri dari enam orang pria asli Batak tersebut membuat para expert menilainya biasa saja, karena musik yang mereka bawakan dinilai banyak ditemui di Sumatera Utara sana.

“Saya sudah siap-siap bilang No. Tapi, kata Ariel kita kasih setengah lagu,” kata Rossa.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement