Sementara itu pada instagram Yeslin, dirinya hanya me-repost insta story milik Delon. Seraya mengatakan jika bercerai tidak mesti bermusuhan. Namun sayang jika Delon mengunggah foto kebersamaan dengan Yeslin di instagram, lain hal dengan wanita 5 tahun itu. Yeslin tidak nampak mengunggah satu foto pun bersama dengan pria yang pernah bersamanya selama 7 tahun itu di feed Instagramnya.
Baca Juga: Sibuk Syuting di China, Rumah Jerry Yan Dibobol Maling
Memang sepertinya keinginan Yeslin untuk bersama Delon hanya sebatas pertemanan biasa dan bukan sebagai pasangan suami istri. Dikatakan Yeslin saat menggugat cerai suaminya, ia tidak ingin terjadi konflik. Mengingat mempunyai hubungan yang baik dengan Delon di masa lalu.
“Hanya ingin bercerai saja, tapi enggak usah bermusuhan. Kita membina hubungan baik,” kata Yeslin (3/9/2018).
(LID)