Saat menyaksikan tayangan perdana wajah- wajah tegang pun menyelimuti para pemainnya seperti Jennifer Copen, Yunita Siregar, Mawar Eva De jongh dan Irene Librawati. Tak luput para kru yang menggarap sinetron horor ini di buat tercengang. Terlebih saat adegan di mana Nugi yang diperankan oleh Rizky Balweel melihat seorang wanita cantik terjun ke dalam jurang.
"Kaget gw, filemya bikin kaget," teriak penonton saat menyaksikan sinetron Dia Yang Tak Terlihat.
"Padahal kita yang buat, tapi masih laget juga nontonya," ucap salah seorang kru kepada temannya.
Mewakili salah satu pemain, Rizky Balweel yang ikut menyaksikan bersama mengungkapkan, film bergenre horor ini baru pertama kali digarap oleh RCTI. Dirinya menginginkan agar film ini dapat memenuhi ekspetasi para pemirsa di layar kaca.
"Mewakili pemain-pemain terima kasih buat MNC, buat kru, bang Budi. Mudah-mudahan apa yang kita kerjain jadi berkah, panjang dan sehat terus menghadapi kompetisi," Rifky Balweel memungkaskan.
(aln)