Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Apa Kabar Aris Idol? Juara Indonesian Idol Season V yang Pernah Sepi Job karena Star Syndrome

Ravie Wardani , Jurnalis-Jum'at, 17 Januari 2025 |12:09 WIB
Apa Kabar Aris Idol? Juara Indonesian Idol Season V yang Pernah Sepi <i>Job</i> karena <i>Star Syndrome</i>
Aris Idol juara Indonesian Idol Season V yang pernah sepi job karena star syndrome. (Foto: Instagram)
A
A
A

Aris merasa saat itu tak ada cara lagi untuk mengembalikan keadaan. Dia sadar mengembalikan kepercayaan orang-orang sekitar bukanlah perkara yang mudah.

"Seret banget, jadi memang pada saat itu hilang semuanya. Sampai EO-EO dulu, nggak ada yang mau pakai gue," katanya.

Namun, Aris kini berhasil melewati keterpurukan hidupnya. Karier dan rumah tangganya perlahan membaik hingga dirinya bisa melanjutkan kehidupan seperti sediakala.

Apalagi, Aris juga resmi didapuk sebagai vokalis ST12 (menggantikan Charly Van Houten) sejak 2022 silam.

Terpenting bagi Aris, dirinya harus lebih bersyukur atas pemberian Tuhan dan berjanji tak ingin mengulangi kesalahan yang sama.

"Intinya sih bersyukur. Kalau aku pribadi bersyukur aja, dari pengamen tiba-tiba dikasih (kehidupan enak)," ucapnya.

(tty)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement