"Terus saya bilang gini 'Buk kalau saya pintar, saya pasti bakal lebih dari pekerjaan ini. Karena ijazah saya cuma sampai SMP belum kejar paket C, kerjaan saya memang gini. Orang tua saya pun, nggak pernah ngatain saya g*bl*k, t*l*l segala macam' terus 'lu cleaning service aja bisa ngomong gitu lo'." paparnya.
"Saya sautin terus, abis itu pas udah nggak kuat Dede keluar dan nangis. Saya bawa tas, saya pulang 'Mah Dede Resign'," ucapnya.
Sampai pada akhirnya, Dede pun kembali bertemu dengan istri artis tersebut. Namun keadaannya kini telah berbeda, sebab Dede saat ini sudah menjadi seorang artis
Hal itu diakui Dede membuat istri sang artis merasa bersalah dan meminta maaf secara langsung.
"Kemudian bertemulah saya sama artisnya sama ibunya sebagai seleb. Kaget lah dia 'Mas maaf ya yang tahun kemarin' saya bilang 'nggak papa, tapi ibu tidak boleh merendahkan pekerjaan apapun'," jelas Dede.
"Artis terkenal?" tanya Ayu.
"Banget. Tapi sudah almarhum yang artisnya kan yang ngomel bininya," pungkas Dede.
(van)