JAKARTA MPI - Sinetron Cinta Alesha kini resmi mencapai 100 episode, semenjak tayang perdana pada 12 September 2022 lalu. Pihak MNC Pictures menggelar syukuran dengan memotong tumpeng dan memberikan santunan kepada anak yatim.Â
Acara syukuran Cinta Alesha 100 episode digelar di Kawasan Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jumat (2/12/2022) yang dihadiri oleh para pemain, kru-kru film, pihak MNC Pictures selaku produser dari sinetron, serta anak-anak yatim.
"Acara ini untuk merayakan sinetron Cinta Alesha, kami mengundang anak yatim. Berbagi-bagi rezeki semoga minta doa juga sama yang hadir," ujar Hesti Yudiarti, Produser Pelaksana MNC Pictures.
Hesti merasa sinetron Cinta Alesha makin diterima pecinta sinetron di Tanah Air. Ditambah lagi dengan menampilkan cerita menarik dan kejutan, ia sangat yakin sinetron itu bakal terus berlanjut.
"Sinetron Cinta Alesha bagus banget, dari sekian cerita yang saya pegang, ini benar-benar luar biasa. Pesan-pesan moral di dalamnya. Enggak harus sekadar jahat, tetapi antagonis humanis pokoknya. Ada sisi-sisi humanisnya," terangnya. Â
Follow Berita Okezone di Google News