JAKARTA – Tom Holland sudah berhasil menjadi salah satu aktor Marvel paling tenar berkat perannya sebagai Spider-Man. Tom menyebut film Spider-Man No Way Home, terbarunya ini sebagai puncak kariernya dalam berakting.
Dalam waktu dua pekan, Spider-Man: No Way Home sudah berhasil memecahkan berbagai rekor film domestik maupun internasional di akhir tahun 2021 ini. Sudah dinanti selama dua tahun dan diantisipasi berbulan-bulan, tak heran jika film yang penuh kejutan ini menjadi salah satu film yang paling diminati oleh penikmat film.
Baca Juga:
Produser Spider-Man Akui Sempat Larang Tom Holland dan Zendaya Pacaran
Tom Holland Berharap Produseri Film Spider-Man Selanjutnya
Bahkan, bagi Tom Holland sendiri, film No Way Home bisa disebut sebagai sebuah karya yang menandai puncak kariernya. Ia pun mengaku akan kesulitan menandingi besarnya kesuksesan yang dicapai film ini di masa depan.
“Kalau boleh jujur, aku rasa tak ada yang bisa menandingi film ini. No Way Home adalah puncak karierku,” ucap Tom dilansir dari CBR, Senin (27/12/2021), “sayang sekali semua ini terjadi ketika aku berusia 25 tahun.”
Menjadi salah satu aktor paling sukses dan paling dikenal di usia belia, Tom Holland pertama kali bergabung ke industri hiburan lewat dunia teaterberperan sebagai sang tokoh titular dalam drama musikal Billy Elliot ketika berusia 12 tahun. Debutnya di layar lebar pun terjadi pada tahun 2012 ketika berperan dalam film The Impossible bersama Naomi Watts dan Ewan McGregor.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News