SEOUL - Kontrak APINK dan agensi mereka, Play M Entertainment mendekati akhir. Lima dari enam member diketahui sepakat untuk memperpanjang kontrak mereka.
"Kami baru saja memperpanjang kontrak dengan member APINK, yakni Park Chorong, Yoon Bomi, Jung Eun Ji, Kim Namjoo, dan Oh Hayoung," kata Play M Entertainment seperti dilansir Soompi, Kamis (29/4/2021).
"Kelima member yang telah bersama kami selama 10 tahun terakhir memutuskan memperpanjang kontrak dengan agensi berdasar kesamaan kepercayaan dan keyakinan. Kami akan memberikan dukungan tak terbatas sehingga kelima member bisa melanjutkan aktivitas dengan aktif," lanjut agensi.
Baca Juga:
- Eun Ji Ungkap Kekhawatiran APINK saat Mulai Ganti Konsep
- Naeun APink Kirim Coffee Truck ke Lokasi Syuting Park So Dam
Satu member yang tak memperpanjang kontrak adalah Naeun. Bintang Dinner Mate tersebut memilih mencari agensi baru, namun tetap sebagai bagian dari APINK.
"Son Naeun memutuskan untuk tak memperbarui kontraknya, dengan harapan bisa mengejar mimpi barunya. Kami menghormati keputusan Son Naeun dan akan terus mendukung masa depannya," jelas agensi.