JAKARTA - Babak Grand Final Jagoan Manggung The Next Didi Kempot menjadi momen puncak terpilihnya penerus cita-cita sang legenda musik campursari, mendiang Didi Kempot. Panggung Jagoan Manggung berjalan megah dan meriah dengan penampilan bintang tamu Judika dan Happy Asmara.
Staso -anak mendiang Didi Kempot dan istri pertamanya, Putri- juga tampil bersama Iis Dahlia sebagai Juri Tamu, membuat babak puncak ini terasa lengkap. Dibuka dengan permainan gamelan yang memukau, Mira Grand Finalis asal Nganjuk kembali mendapatkan standing ovation dari Via Vallen, Denny Caknan, Danang, Nur Bayan dan Iis Dahlia.
Iis Dahlia bahkan memuji penampilan Mira. Dia menganggap, kepiawaian Mira sebagai pemenang The Next Didi Kempot begitu sempurna tanpa cela. “Mira, kamu perfect malam ini,” ujar Iis Dahlia bernada semringah, pada 20 Januari silam.
Kualitas talenta para grand finalis di babak Jagoan Manggung The Next Didi Kempot jelas sangat kentara. Hal ini diakui Danang sebagai salah satu juri acara tersebut. “Malam ini, kami menyaksikan bagaimana mereka berproses, dari babak awal sampai di babak grand final ini," ujarnya.
Danang dalam komentarnya menambahkan, "Setiap kontestan benar–benar menunjukkan kualitas mereka dan bagi saya mereka punya karakter yang berbeda.”
Baca juga:Â Mengintip Penampilan Judika di Grand Final The Next Didi Kempot
Mira terbukti menjadi yang terbaik dan berhak menyandang gelar juara The Next Didi Kempot musim perdana. Dengan demikian, grand finalis asal Nganjuk, Jawa Timur tersebut berhak mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp70 juta serta berkesempatan menelurkan single album perdana.