JAKARTA - Program Travel Addict GTV News berjudul Surga Cantik dari Indonesia Timur berhasil menyabet gelar Best of the Best Anugerah Pewarta Pariwisata Indonesia (APWI) 2019 yang diselenggarakan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar) di Jakarta, Rabu (2/10/2019).
Selain mendapatkan piala dan piagam penghargaan, Travel Addict juga mendapat hadiah uang sebesar Rp100 juta. Hadiah diserahkan langsung Menteri Pariwisata Arief Yahya dalam acara yang digelar di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona Jakarta, Kantor Kementerian Pariwisata.
Baca Juga:
Dewi Perssik Unggah Foto Masa Kecil, Netizen Soroti Ukuran Tubuhnya
Beredar Video Bebby Fey Jilat Perut Perempuan, Netizen: Jijik Lihatnya
Travel Addict mendapat penilaian tertinggi dari dewan juri, dari total 429 karya yang masuk mengikuti lomba dengan tema tahun ini "Millenial Tourism". Dari jumlah tersebut, 40 karya berupa artikel media cetak koran, 28 karya majalah, blog 92 karya, dan media online 117 karya. Kemudian ada kategori khusus sebanyak 79 karya dan 73 tayangan televisi.