JAKARTA - Ariana Grande dengan single andalannya yang berjudul Thank U, Next, akhirnya menyerah mempertahankan singgasana puncak tangga lagu barat versi Billboard. Setelah 10 pekan betah memimpin lagu dari musisi-musisi lain, akhirnya lagu si perempuan rambut pony tail itu turun ke peringkat tiga.
Sayang memang, tapi apa mau dikata. Roda akan terus berputar dan kehidupan pun terus berjalan. Siapa yang kuat dia lah yang terus bertahan, seperti halnya chart lagu.
Baca Juga: Puas dengan Konser BLACKPINK di Jakarta, Jisoo: Mantul!
Baca Juga: Jade 'Little Mix' Ungkap Hasrat Kolaborasi dengan BlackPink
Tapi, bicara naik peringkat, ada beberapa lagu yang tengah merangsek naik. Meski perlahan, tapi pasti, beberapa lagu seperti Eastside dari Benny Blanco, Halsey, & Khalid dan Wow dari Post Malone sedang semangat mengubah posisi.
Tak hanya itu, jumlah lagu-lagu musisi yang betah dengan posisinya jauh lebih banyak. Deretannya dimulai dari posisi enam hingga delapan, sungguh tidak seperti biasanya.
Sementara di puncak tangga lagu Billboard, ada Sunflower (Spiderman: Into The Spider Verse) oleh Post Malone & Swae Lee, berhasil mendepak Thank U, Next, Ariana Grande. Kini saatnya lambaikan tangan pada penyanyi perempuan pemilik wajah imut nan eksotis itu.
Berikut deretan chart Billboard satu sampai 10 yang Okezone lansir khusus buat kamu, Minggu (20/1/2019).
1. Post Malone & Swae Lee - Sunflower (Spiderman: Into The Spider Verse)
2. Halsey - Without Me
3. Ariana Grande - Thank U, Next
4. Travis Scott - Sicko Mode
5. Panic! At The Disco - High Hopes
6. Marshmello & Bastille - Happier
7. Maroon 5 feat Cardi B - Girls Like You
8. Lil Baby & Gunna - Drip too Hard
9. Eastside - Benny Balnco, Halsey, & Khalid
10. Kodak Black feat Travis Scott & Offset - ZEZE
(aln)