Berkat kekuatan internet, postingan ini pun pada akhirnya berhasil terdengar ke telinga penyanyi berusia 33 tahun tersebut. Dalam sebuah postingan Instagram, Katy pun mengunggah sebuah video.
"Hari ini adalah salah satu hari di mana aku benar-benar merasa seperti unicorn," katanya ke depan kamera.
"Itu karena aku bisa menggunakan kekuatanku untuk kebaikan dan bertemu seseorang bernama Grace yang tidak bisa datang ke pertunjukan. Jadi aku hanya berpikir karena dia tidak bisa datang ke pertunjukan karena situasinya, kami akan bawa acaranya ke dia," lanjutnya.
Dia pun pada akhirnya mulai bernyanyi secara khusus untuk sang penggemar cilik tersebut. Katy memilih untuk menyanyikan salah satu lagu lamanya, ‘Firework’. Katy dan seluruh keluarga pun menikmati kebersamaan ini.