JAKARTA - Serial animasi KIKO akan kembali tayang di RCTI untuk menemani minggu pagi yang seru bersama keluarga. Keseruan KIKO yang berpetualang dalam tema Battlefield Legends, tentunya menjadi tayangan yang patut untuk dinantikan.
Episode kali ini dimulai ketika KARKUS menyesal telah membeli robot mahal lantaran tidak bisa dipakai. Lantaran kesal, KARKUS menyuruh PUPUS untuk membuang barang-barang itu ke bukit rongsok.
Sementara itu, KIKO dan TINGTING tengah pergi ke bukit rongsok untuk mencari barang yang bisa dipakai untuk membuat percobaan robot. Disaat sedang mencari barang-barang di bukit rongsok, KIKO menemukan robot KARKUS yang telah dibuang.
TINGTING pun berinisiatif untuk membawa robot tersebut agar diperbaiki dan bisa menjadi robot percobaannya. Akan tetapi, setelah TINGTING berhasil membuat robot tersebut menjadi lebih baik, KARKUS tiba-tiba saja mencoba merebut robot itu kembali.
Apa yang akan dilakukan KIKO? Apa yang akan terjadi selanjutnya?