Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Novel Laut Bercerita Bakal Diadaptasi Jadi Film, Reza Rahardian hingga Dian Sastro Mengambil Peran

Khafid Mardiyansyah , Jurnalis-Selasa, 02 Desember 2025 |18:12 WIB
Novel Laut Bercerita Bakal Diadaptasi Jadi Film, Reza Rahardian hingga Dian Sastro Mengambil Peran
First Look Film Laut Bercerita (Foto: Pal8 Pictures)
A
A
A

Film “Laut Bercerita” bertutur tentang keluarga Arya Wibisono yang kehilangan putera sulung mereka, Biru Laut. Kabar yang beredar, Biru Laut dan beberapa kawannya yang tergabung dalam kelompok diskusi mahasiswa ditahan oleh orang-orang tak dikenal.

Keluarga Wibisono dan Ratih Anjani, kekasih Laut, terus menerus mencarinya tanpa lelah. 

Belasan tahun berlalu, pasangan Arya Wibisono masih tetap percaya Biru Laut masih hidup. Sementara itu, adiknya, Asmara Jati, yakin kakaknya sudah tiada.

Menurut Direktur Pal 8 Pictures, Budi Setyarso, novel “Laut Bercerita” yang  berlatar 1990-an sangat relevan hingga kini. Tak heran, pembacanya masih terus bertambah  melintas generasi. 

Hingga sekarang, novel ini telah memasuki cetakan ulang ke-108 kali.  "Jumlah yang fenomenal dalam industri buku di Indonesia," kata Budi. 

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement