Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Alasan Indonesian Idol Terapkan Metode Audisi Berulang

Wahyudi Aulia Siregar , Jurnalis-Selasa, 17 September 2024 |19:30 WIB
Alasan Indonesian Idol Terapkan Metode Audisi Berulang
Alasan Indonesian Idol Terapkan Metode Audisi Berulang. (Foto: Instagram/@indonesianidolid)
A
A
A

MEDAN - Alasan Indonesian Idol 2024 menerapkan metode audisi berulang dibongkar oleh Agung Priyatno, Head of Production Operation RCTI. Metode itu, menurutnya, menjadi kesempatan bagi peserta untuk menunjukkan potensi terbaik mereka.

“Kalau gagal di hari pertama audisi, tak masalah. Silakan coba lagi di hari kedua. Dengan begitu, peserta bisa mempersiapkan diri lebih matang lagi sehingga potensi lolos audisi lebih besar,” ujarnya.

Melalui metode audisi berulang, Agung Priyatno berharap, para juri bisa menjaring talenta terbaik dari Kota Medan. “Sehingga penyanyi yang kita hasilkan adalah mereka yang punya karakter,” ungkapnya.

Septian, salah satu peserta yang sempat gagal di hari pertama audisi kembali mengikuti audisi hari kedua. Pelajar 16 tahun itu berharap, persiapannya yang lebih matang bisa membawanya melaju ke Jakarta.

Audisi hari pertama, menurut Septian, para juri precast menilai, pilihan lagunya kurang sesuai dengan jenis vokalnya. Sehingga pada hari kedua audisi, dia memilih untuk menyanyikan lagu yang memang sesuai dengan vokalnya yang lebih Pop Jazz.

Indonesian Idol 2024
Alasan Indonesian Idol Terapkan Metode Audisi Berulang. (Foto: Okezone)

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement