Bicara soal kapan Nathalie dan Ladislao akan menikah, Oma Hetty mengaku jika hari bahagia tersebut akan segera tiba dalam waktu dekat. Namun, ia enggan membocorkan kapan pastinya sang cucu akan kembali menikah.
”Sudah tinggal tunggu hari H nya aja. Itu rahasia, nggak boleh tahu nggak, nggak boleh,” jelasnya.
Sementara itu, terkait sosok Ladislao dimata Oma Hetty, nenek Nathalie ini menyebut jika pria keturunan Spanyol itu merupakan sosok penyayang keluarga. Terlebih, saat ia melihat kedekatan antara pria tersebut dengan cucunya. Hingga menyebut Ladislao cukup layak menjadi suami sekaligus ayah sambung bagi cucu dan cicitnya.
”Ya sayang keluarga, sayang Adzam, aku seneng lihat dia sih. Dia cocok menurut saya ya, dia seorang ayahnya Adzam, saya lihat dengan pandangan mata saya ya, cocok,” tandasnya.
(van)