JAKARTA - Hanung Bramantyo membagikan cerita unikna yang akan sukses membuat penggemar idol K-Pop Iri. Sutradara Bumi Manusia itu mengatakan bahwa dirinya baru saja duduk satu pesawat dengan pentolan grup Seventeen, Seungkwan.
Hal tersebut diungkapkan langsung olehnya melalui akun Instagram Storynya baru-baru ini. Ia bahkan mengaku bukan hanya berada satu pesawat dengan pria 24 tahun itu, tetapi juga berada satu raw yang sama.
"Ternyata. Saya satu pesawat, bahkan satu raw duduknya sama @saythename_17,"
Suami Zaskia Adya Mecca ini mengaku tak menyadari bahwa dirinya berada cukup dekat dengan Seungkwan. Ia justru baru mengetahui hal tersebut ketika pesawat sudah mendarat.
Menariknya, bapak enam anak ini sempat teringat sebuah hal di pesawat. Ia merasa bahwa sekitaran tempat duduknya sempat didatangi para pria-pria tampan.
"Pantes tadi kok berasa ada anak ganteng seliweran di tempat duduk saya," lanjutnya dengan emoji tertawa sampai menangis.
Follow Berita Okezone di Google News