Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Anak Bikin Natal Nadine Chandrawinata Makin Heboh

Ayu Utami Anggraeni , Jurnalis-Senin, 26 Desember 2022 |11:23 WIB
Anak Bikin Natal Nadine Chandrawinata Makin Heboh
Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara (Foto: IG Nadine)
A
A
A

JAKARTA - Nadine Chandrawinata merayakan Natal berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Kini, Nadine Chandrawinata merayakan Natal bersama keluarganya, ditambah dengan kehadiran putri pertamanya yaitu Djiwa yang semakin membuat ramai.

Sang suami, Dimas Anggara juga tampak hadir dan ikut meramaikan perayaan natal teras, meski Dimas Anggara menganut agama Islam.

Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara

Selain bayi Djiwa, perayaan Natal menjadi heboh dikarenakan ada pula bayi Archibald Noah Chandrawinata, anak dari Marcel Chandrawinata.

Lewat unggahan video di akun Instagram pribadinya, Nadine Chandrawinata memperlihatkan keseruan Natal di kediaman sang ibunda.

"Natal pertama Djiwa, kehebohan terjadi seharian ini bersama bayi-bayi ini," tulis Nadine Chandrawinata di Instagram, Minggu (25/12/2022).

"Satu nangis, satu laper, satu lagi ngantuk, gonta ganti saja," sambung Nadine Chandrawinata.

Kendati begitu, perempuan blasteran Jerman itu bersyukur karena banyak orang di rumahnya yang bisa bergantian untuk mengurus kedua bayi menggemaskan tersebut.

"Haha untung yang urusin bisa gonta ganti juga," ucap Nadine Chandrawinata.

Tak ketinggalan artis 38 tahun itu juga mengucapkan terimakasih kepada kedua orangtuanya karena telah menyiapkan makanan sejak tiga hari yang lalu.

"Thank you mama papa sudah masak 3 hari yang lalu untuk makan siang yang lezat ini (emoji love) Selamat Natal semuanya," tutup Nadine Chandrawinata.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement