SEOUL - Lee Ha Na mencoba mencairkan suasana keluarga Im Joo Hwan dengan bermain alat musik gitar di drama Korea āThree Bold Siblingsā.
Di episode sebelumnya Kim Tae Joo dan Lee Sang Joon menghabiskan waktu di rumah masing-masing. Mereka mencoba meruntuhkan dinding es yang dibuat oleh keluarga mereka yang membeku.
Namun, berbeda dengan sikap dingin yang diterima Kim Tae Joo di rumah Lee Sang Joon, dia tampaknya bisa mencairkan suasana dalam foto yang baru dirilis dari episode mendatang.
Dalam potongan gambar, terlihat keluarga Lee Sang Joon berpakaian rapi dengan pakaian formal saat Kim Tae Joo memainkan gitar untuk mereka. Jang Se Ran (Jang Mi Hee) terlihat senang saat menonton penampilan Kim Tae Joo, dan Lee Sang Joon tersenyum puas saat melihat reaksi ibunya.
Lee Sang Min (Moon Ye Won) menatap ke kejauhan, seolah-olah terjebak dalam musik, sementara Yoon Gap Boon (Kim Yong Rim) dan Jang Hyun Jung (Wang Bit Na) yang berseri-seri tampak tersentuh oleh penampilan Kim Tae Joo.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News