MENCURI Raden Saleh menjadi film perdana Andrea Dian usai rehat sementara waktu dari dunia seni peran. Dalam film karya sutradara Angga Dwimas Sasongko ini, Andrea Dian bahkan bermain bersama sang suami tercinta, Ganindra Bimo.
Film yang akan tayang pada 25 Agustus 2022 mendatang ini rupanya mendapat respon positif dari penikmat film Indonesia. Film ini menceritakan enam pemuda yang berambisi mendapatkan lukisan Raden Saleh tersebut juga sarat akan adegan laga yang menegangkan.
Andrea Dian selaku pemeran Sita pun mengaku antusias kala mendapatkan tawaran film tersebut.
"Sebelumnya memang ini comebacknya aku, karena sebelumnya aku sibuk ngurusin suami tercinta dan kerjaan aku yang lain juga," kata Andrea Dian saat ditemui awak media di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, 19 Agustus 2022.
Selain itu, Andrea juga rela belajar bela diri demi mendalami perannya. Diketahui, karakter Sita dalam film tersebut merupakan seorang polisi wanita yang kerap berurusan dengan kejahatan di jalan.
"Pas aku dapat tawaran juga aku belajar banyak hal baru, belajar fighting," lanjut Andrea Dian.
Follow Berita Okezone di Google News