JAKARTA - Angga Yunanda dan Iqbaal Ramadhan turut membintangi sebuah film bertema pencurian, Mencuri Raden Saleh. Tak disangka, keterlibatan mereka dalam film garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko itu, baik Angga maupun Iqbaal mengaku punya 'keahlian' baru.
Bagi Angga, hal ini tak bisa dia lupakan sampai sekarang, meskipun proses syuting film telah usai.
"Kita jadi punya satu keahlian baru juga, kita sering banget main poker," ujar Angga Yunanda, Kamis (15/7/2022).
Keahlian ini tak datang secara tiba-tiba atau karena iseng belaka. Film tersebut memang menghadirkan salah satu karakter bandar judi, yang diperankan oleh Rachel Amanda.
Berawal dari sekadar ikut berlatih poker dengan Amanda, pada akhirnya Angga dan Iqbaal pun semakin tertarik.
"Jadi dia (Amanda) selama proses reading, workshop gitu disedian poker set, ada kartu remi. Kita kaya ikutan main juga, awalnya gak ngerti mainnya gimana, sampai bener-bener ketagihan, sampai beli (kartu poker)" lanjut Anga.
Senada dengan pemeran tokoh Ucup alias Angga Yunanda, Iqbaal pun membenarkan semua ucapan itu. Sang aktor dibalik peran utama sebagai Piko mengaku semula hanya ingin membantu Amanda berlatih kartu.
"Awalnya mungkin ngebantu si fela, karena si fela kan sebagai bandar judi pasti beda dong cara ngocok (kartu)nya, dia bisa atraksi. awalnya bantuin lama lama main, akhirnya jadi bagian dari bonding," kata Iqbaal Ramadhan.
Baca Juga: 50 Tahun Berkarya, Indomie Konsisten Hidupkan Inspirasi Indomie untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News