SEOUL - BLACKPINK resmi merilis jadwal tur dunia mereka, 'BORN PINK', pada 9 Agustus 2022. Tur akan dibuka dengan penampilan mereka di Seoul, Korea Selatan, pada 15-16 Oktober 2022.Â
Mengutip Soompi, Selasa (9/8/2022), Jisoo cs kemudian akan membawa tur dunia mereka ke Amerika Utara. Di sana, mereka akan menggelar 10 konser di tujuh kota berbeda: Dallas, Houston, Atlanta, Hamilton, Chicago, Newark, dan Los Angeles.Â
Pada akhir November hingga Desember 2022, BLACKPINK akan menyambangi beberapa kota di Eropa, mulai dari London, Barcelona, Cologne, Paris, Berlin, hingga Amsterdam. Awal 2023, mereka akan singgah ke Asia dan Timur Tengah.Â
Pada Januari 2023, mereka akan konser di Bangkok, Hong Kong, Riyadh, dan Abu Dhabi. Kemudian Maret 2023, Lisa cs akan singgah ke Kuala Lumpur, Jakarta, Kaohsiung, dan Manila.Â
BACA JUGA:Â BLACKPINK Syuting Video Klip, Proyek Termahal yang Pernah Digarap YGE
BACA JUGA:Â Nafkah Bulanan Aurel Hermansyah Capai 3 Digit, Ussy: Allahuakbar
Baca Juga: 50 Tahun Berkarya, Indomie Konsisten Hidupkan Inspirasi Indomie untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News