JAKARTA - Musisi Melly Goeslaw belum lama ini membagikan kondisi terbarunya setelah dua pekan menjalani ooperasi Bariatrik. Dia mengaku hanya bisa minum air putih dan makanan tawar. Hal dilakukan karena istri Anto Hoed itu karena mengalami kesulitan dalam menurunkan berat badan meski sudah mencoba berbagai cara.
Langkah itu diambil pelantun "ada Apa Dengan Cinta" tersebut karena beberapa kali gagal menjalani program diet. Dia mengatakan tetap saja tidak ada penurunan berat badan, bahkan masih obesitas.
Â
Sulit Turunkan Berat Badan, Melly Goeslaw Jalani Operasi Plastik. (Foto: Melly Goeslaw/Instagram/@melly_goeslaw).
"Aku tetap kelebihan berat badan 35 kilogram. Mentok enggak bisa turun-turun," tulis Melly Goeslaw, dikutip dari Instagram pada Senin (18/7/2022).
 BACA JUGA:Melly Goeslaw Antusias Jalani Operasi Bariatrik
Keadaan itu kata Melly dipengaruhi gula darah dalam tubuhnya terbilang tinggi. Hal tersebut membuatnya semakin nafsu makan bertambah.
"Jadinya enggak kelar-kelar," imbuhnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan langkah yang diambil yakni operasi bariatrik. Solusi yang diterimanya dari Tompi. Pria yang kini berprofesi sebagai dokter sekaligus musisi itu juga merekomendasikan dokter untuknya.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News