PENYANYI Nindy Ayunda sudah mulai terang-terangan mengumbar hubungan asmaranya dengan Mahendra Dito. Setelah resmi bercerai dari Askara Parasady Harsono, hubungan antara Nindy dan Dito memang kerap menjadi sorotan netizen.
Beberapa waktu lalu bahkan sempat beredar percakapan antara ibu dua anak tersebut dengan ibundanya. Dalam rekaman suara tersebut, Nindy terdengar mengagung-agungkan sosok kekasihnya yang dikatakannya berasal dari keluarga kaya rasa dan merupakan pemilik dari Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
"Keluarga kaya, dia punya taman mini juga itu. Kakeknya jenderal," ucap Nindy dalam percakapan tersebut.
"Rumahnya ada di Kebayoran, Cilandak, uangnya dia sendiri," tambahnya.
Sayangnya, pernyataan Nindy bahwa kekasihnya merupakan pemilik TMII langsung dibantah oleh Direktur Eksekutif TMII, I Gusti Putu Ngurah Sedana. Bahkan I Gusti Putu menegaskan bahwa TMII merupakan aset negara, bukan merupakan milik pribadi apalagi perusahaan.
"Taman Mini ini aset negara dan dikelola oleh negara," ungkap I Gusti Putu saat dihubungi melalui telepon, Senin, 30 Mei 2022.
"Jadi bukan milik perorangan atau perusahaan. Itu tidak benar," lanjutnya.

Terlebih sejak 1 April 2021 kemarin dan berdasarkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 19 Tahun 2021, pengelolaan Taman Mini Indonesia Indonesia (TMII) telah diambil alih oleh pemerintah dari Yayasan Harapan Kita. Sementara untuk pengelolaannya diserahkan kepada PT Taman Wisata Candi (TWC).