JAKARTA - Dinar Candy tiba-tiba meluapkan kemarahannya di media sosial. Alasannya, dia kesal dengan cara sang kekasih, Ridho Ilahi dalam menanggapi komentar seorang warganet di Instagram.
Warganet itu tampak berkomentar, "Kak Ridho ditantang Kak Dinar cari duit Rp20 miliar buat nikah." Menanggapi komentar itu, aktor 36 tahun tersebut tampak memberikan jawaban yang membuat jengkel DJ seksi asal Bandung, Jawa Barat itu.
"Rp20 miliar kecil, saya kasih. Habis itu, saya pergi nikah sama yang lain. Perempuan yang terima saya apa adanya," ujar sang aktor dalam unggahannya.
Menanggapi pernyataan sang kekasih, Dinar Candy merasa dipermainkan. Dia menilai, seorang pria sejati tak seharusnya melontarkan jawaban yang merendahkan dirinya seperti itu. "Gue cukup capek dipermainkan sama dia. I'm fuc*ing done!" katanya.
Dinar Candy juga meminta para penggemar Ridho Ilahi untuk tidak menonton channel YouTube pribadinya "Suruh tuh idola kalian cari perempuan saleha. Jangan seperti gue. Makasih semuanya," ungkapnya.

Unggahan sang DJ kemudian ramai dikomentari warganet. Selain mengungkapkan dukungan mereka, beberapa warganet juga mengkritik perempuan 29 tahun itu yang dinilai terlalu plinplan dalam menghadapi pria.
BACA JUGA:
Adu Jotos dengan Nikita Mirzani, Dinar Candy Siapkan Dokter Bedah
5 Fakta Salmafina Sunan Pindah Agama, Murtad setelah Cerai dan Komitmen Jadi Pendeta