LOS ANGELES - Aktor Aquaman Jason Momoa dan sang istri, Lisa Bonet resmi berpisah setelah 16 tahun bersama dan 5 tahun pernikahan. Kabar itu diumumkan sang aktor lewat akun Instagram pribadinya, pada 12 Januari 2022.
“Kami telah berpisah. Kabar ini dibagikan bukan karena kami pikir ini layak untuk diberitakan. Tapi agar kami dapat menjalani hidup dengan bermartabat dan jujur,” ujar sang aktor dalam unggahannya.
Meski berpisah, Momoa memastikan bahwa cinta mereka akan terus bertumbuh namun dengan cara yang berbeda. Kini, dia dan Bonet memutuskan untuk saling melepaskan satu sama lain.
Bersamaan dengan pengumuman itu, Jason Momoa turut membagikan beberapa foto termasuk pemandangan matahari terbenam, seseorang yang menggendong bayi burung dengan kaus bertuliskan, ‘Semoga jiwaku meneriakkan cinta’.
Unggahan itu ditutup sang aktor dengan, “Pengabdian kami tak tergoyahkan untuk kehidupan suci ini dan untuk anak-anak kami. Kami mengajarkan kepada mereka jika segala kemungkinan bisa saja terjadi. Hidup dengan iman dan semoga cinta yang menang. J&L.”
Baca juga: Jason Momoa Digaet Jadi Knuckles dalam Sonic the Hedgehog 2