5. Tes DNA
Ragu dengan anak dalam kandungan Nadya membuat Rizki melakukan tes DNA. Tepatnya pada Juni 2021 lalu, Rizki sudah menjalani tes DNA untuk membuktikan apakah anak laki-laki yang dilahirkan istrinya adalah benar merupakan darah dagingnya.
Meski hasil tes DNA tak diungkap ke publik, sikap Rizki terhadap istrinya diketahui berubah hingga 180 derajat. Hal itu membuat netizen berpikiran jika benar anak yang dikandung Nadya adalah anak dari Rizki.
6. Sempat akad nikah lagi
Setelah hubungan antara dirinya dan Nadya membaik, serta mendapatkan kejelasan terkait anak mereka, pasangan ini diketahui sempat menjalani akad nikah kembali. Pelaksanaan akad nikah untuk yang kedua kalinya tersebut, bahkan terjadi di momen Idul Adha pada Juli 2021 lalu di Medan, Sumatera Utara.
7. Pengadilan Agama
Setelah sempat menikah kembali dan mengurus buah hatinya bersama, tiba-tiba kabar mengejutkan datang. Rizki diketahui telah mengajukan talak cerainya pada Nadya di Pengadilan Agama Soreang, Bandung, Jawa Barat.
Gugatan talak cerai tersebut bahkan telah dilayangkan oleh Rizki sejak 23 September 2021 lalu dan terdaftar dengan nomor perkara 2790/Pdt.G/PA.BAdg. Bahkan sidang perdana perceraian keduanya telah digelar pada 2 Desember 2021 lalu.
(aln)