Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kim Jung Hyun Kembali Sapa Fans setelah Skandal Perilaku Buruk

Ajeng Putri Yuwono , Jurnalis-Sabtu, 25 September 2021 |22:58 WIB
Kim Jung Hyun Kembali Sapa <i>Fans</i> setelah Skandal Perilaku Buruk
Kim Jung Hyun sapa fans setelah vakum 5 bulan. (Foto: tvN)
A
A
A

SEOUL - Aktor Kim Jung Hyun kembali menyapa para penggemarnya lewat media sosial, sekitar 5 bulan setelah heboh skandal kelakuan buruknya yang menyeret nama aktris Seo Ye Ji. 

Pada Mei 2021, sang aktor menegaskan bahwa Seo Ye Ji yang juga mantan kekasihnya itu bukan penyebab perubahan perilakunya. Dia juga memberikan bukti bahwa kondisi itu dipicu depresi yang dialaminya pada 2018. 

Kim Jung Hyun. (Foto: GRAZIA)

Dalam unggahannya, Kim Jung Hyun membagikan foto kursi taman yang didonasikan penggemar atas namanya. Dia juga membahas soal skandal, masa hiatus, dan rencananya di masa depan. 

“Jika ada yang merasa tidak nyaman aku mengunggah hal ini, aku minta maaf. Tapi, aku mengumpulkan kekuatan untuk mengungkapkan isi hatiku bagi mereka yang selalu mengkhawatirkan dan berdoa untukku selama ini,” ujarnya dalam unggahan itu. 

Aktor Mr. Queen itu mengaku, selama beberapa bulan terakhir berjalan tanpa arah. Dia merasa kosong karena tak ada tempat untuk berlabuh. Itu merupakan masa yang sulit untuk dilewatinya.

Baca juga: Aktor Mr. Queen Kim Jung Hyun Gabung Agensi Kim Tae Hee 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement