JAKARTA - Mampu bernyanyi dengan nada tinggi dan mampu menyanyikan lagu pop menjadi dangdut, tak semua penyanyi bisa melakukan itu. Tetapi Judika lulusan ajang pencarian bakat yang notabene bergenre pop, mampu melakukan itu semua di Rising Star Indonesia Dangdut tadi malam (8/6).
Tampilnya Judika sebagai expert di Rising Star Idonesia Dangdut menjadi contoh untuk para Act lainnya, karena ia adalah lulusan pencarian bakat yang terbilang berhasil dan contoh kasus bagi para Act.
“Kenapa Judika ini sangat penting keberadaanya, karena ia adalah contoh kasus atau penyanyi yang sukses melalui ajang pecarian bakat dan paling paham rasanya berkompetisi. Jadi para Act harus mendengarkan masukan dari Judika karena dia sangat berpengalaman,” ujar Pasha.
Baca juga:
Malam Ini! Judika Akan Berkolaborasi dengan Expert di Rising Star Indonesia Dangdut
Lolos ke Live Duel Rising Star Indonesia Dangdut, Pasha Ungu Puji Nayunda