JAKARTA - Keluarga Ayus Sabyan yang diwakili sang adik akhirnya buka suara terkait kabar hubungan asmara sang keyboardis dengan Nissa Sabyan. Fadhila Nova membenarkan kakaknya menjalin asmara dengan penyanyi 21 tahun itu.
Meski begitu, dia mengaku tak mengetahui isu pernikahan siri keduanya. “Oh, kalau itu (pernikahan) saya tidak tahu. Tapi kalau hubungan spesial, iya betul sekali,” ujar Nova dalam program talkshow salah satu stasiun TV swasta, pada 18 Februari 2021.
Tak sekadar ucapan belaka, Nova mengaku memiliki bukti hubungan asmara Ayus dan Nissa. Bahkan hubungan terlarang itu, menurut dia, sudah diketahui sang kakak ipar sejak pertengahan 2019.
“Ada buktinya kok (Nissa dan Ayus memiliki hubungan spesial). Ada video dan bukti percakapan juga. Abang saya lupa menghapus percakapan mereka. Jadi ada jejaknya di situ,” katanya.*
Baca juga:
Temui Nissa Sabyan, Adik Ayus: Lepaskan Abang Saya
Lupa Hapus Chat, Perselingkuhan Nissa dan Ayus Sabyan Terbongkar
(SIS)