JAKARTA - Prilly Latuconsina terlibat dalam sebuah proyek film bersama Reza Rahadian. Dalam film berjudul My Lecturer My Husband, Prilly dan Reza diminta untuk menjadi pasangan.
Usai mengunggah foto saat keduanya melakoni adegan pernikahan, Prilly kembali menggegerkan publik dengan unggahannya. Kali ini, wanita 23 tahun itu memajang foto saat dirinya tengah digendong oleh Reza Rahadian dengan pemandangan balon udara di Cappadocia, Turki.
Mewarnai unggahannya, Prilly juga turut menyertakan keterangan foto yang membuat baper. Ia mengungkapkan kalimat cinta untuk lawan mainnya dalam film tersebut.
"Mas, i love you," tulis Prilly pada keterangan foto, seperti dikutip dari Instagram, Jumat (14/8/2020).
Baca Juga:
- 'Menikah' dengan Reza Rahadian, Prilly Latuconsina Viral di Twitter
- Ikuti Sidang Tahunan MPR/DPR secara Virtual, Begini Penampilan Krisdayanti