Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jennifer Aniston Kenang Anjing Kesayangan Lewat Tato '11:11'

Pernita Hestin Untari , Jurnalis-Kamis, 25 Juni 2020 |17:36 WIB
Jennifer Aniston Kenang Anjing Kesayangan Lewat Tato '11:11'
Jennifer Aniston. (Foto: D La Republica Magazine)
A
A
A

LOS ANGELES - Ketika Jennifer Aniston menggelar reuni virtual dengan Lisa Kudrow, penggemar menyadari ada tato bertuliskan ‘11:11’ di pergelangan tangan aktris serial Friends tersebut. Lalu apa sebenarnya makna di balik makna tato itu? 

Seorang sumber dekat sang aktris membocorkan bahwa tato angka di pergelangan tangan Jennifer Aniston tersebut terkait dengan ulang tahun dirinya dan tanggal kematian anjing kesayangannya. 

Jennifer Aniston. (Foto: InStyle)

“Tato 11:11 itu menunjukkan hari ulang tahun Jennifer Aniston (11 Februari) dan tahun di mana anjingnya meninggal dunia (2011). Dia merindukan Norman setiap hari,” ujar sumber tersebut seperti dikutip dari The Sun, Kamis (25/6/2020). 

Lebih jauh, sumber itu mengatakan, Norman adalah cinta terbesar dalam hidup Jennifer Aniston. Anjing itu selalu berada di sisi sang aktris saat dia melewati perceraiannya dengan Brad Pitt.

Baca juga: Ikuti Jejak Mantan Istri, Brad Pitt Sumbang Rp 14,2 Miliar untuk Perangi Rasisme 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement