LOS ANGELES - Meghan Markle ternyata tak hanya menguasai bidang seni dan sejumlah bahasa. Dia ternyata menguasai seni bela diri, termasuk tinju dan kickboxing.
Setidaknya, itulah yang diungkapkan oleh Jorge Blanco, pelatih beladiri sang aktris kepada Vanity Fair. "Aku melatih Meghan saat dia masih bermukim di Toronto, Kanada. Saat itu, dia masih syuting serial Suits," katanya.
Dia menambahkan, "Aku tak pernah tahu dia akan menjadi seorang putri kerajaan. Tapi yang pasti, aku menikmati waktu saat melatihnya. Karena Menghan Markle sangat baik dan bisa berbahasa Spanyol."
Sebelum menikahi Pangeran Harry, Meghan Markle diketahui menguasai bidang seni lainnya. Dia menguasai balet, musik jazz, tarian tap, hingga teater musikal.
Baca juga: Terungkap, Meghan Markle Pernah Campakkan Mantan setelah Terkenal