JAKARTA - Inggrid Kansil menyampaikan pesannya terhadap para selebritis yang kini resmi menduduki kursi DPR. Istri dari politikus Syarief Hasan ini berharap jika para sahabatnya yang terpilih menjadi anggota DPR periode 2019-2024 dapat mengemban tugas dengan baik.
"Buat teman-teman publik figur atau artis yang terpilih jadi anggota DPR, banyak dari mereka teman saya juga. Tentunya saya mendoakan teman-teman untuk bisa menjalankan amanah ini sebaik-baiknya," ujar Inggrid Kansil saat ditemui di sela-sela acara pelantikan anggota DPR RI 2019-2024 di kawasan Senayan, Jakarta Selatan.
Baca Juga:
Inggrid Kansil Dampingi Jaro Ade di Pilbup Bogor
Sempat Terjun ke Dunia Politik, Dunia Seni Peran Tak Bisa Jauh dari Inggrid Kansil
Selain itu, wanita 44 tahun ini menganjurkan agar anggota DPR terpilih dapat lebih sering meninjau daerah pemilihan mereka. Dengan begitu, mereka pun dapat lebih menyampaikan suara rakyat.
"Hal yang terpenting adalah rajin turun ke daerah pemilihan masing-masing. Tentunya turun bukan sekadar turun tapi juga menyerap aspirasi dari masyarakat konstituen dan memberikan solusi yang terbaik untuk masyarakat," lanjut Inggrid.
Baca Juga: 50 Tahun Berkarya, Indomie Konsisten Hidupkan Inspirasi Indomie untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News