KELUARGA
Kerap menerima perlakuan kasar suami, tak membuat hubungan Tiga Setia Gara dan keluarga suaminya retak. Apalagi, dia masih memiliki empat anak tiri yang memerlukan perhatiannya.
“Kalau gue meninggalkan laki gue, lantas harus ngomong apa sama keluarga di sini? Gue masih menghormati mereka di sini, tapi elu semua yang tidak mengerti itu!” tegasnya.
Tiga Setia Gara melanjutkan, uang bukan menjadi persoalan untuk kembali ke Indonesia saat ini. Meski dia sempat mengatakan kepada Nikita Mirzani tidak memiliki ongkos untuk kembali ke Tanah Air.
“Kemarin itu gue panik. Dan gue jujur, memang tidak punya uang karena kartu dipegang sama suami,” tuturnya.