JAKARTA - Promotor konser Mike Shinoda, Widelanes dan BEATNATION, di Jakarta siap mengundang Presiden Jokowi untuk hadir di acaranya. Saat konser Linkin Park di Jakarta pada tahun 2011, Jokowi memang sempat hadir dan menonton.
Abe Aditya, CEO dari BEATNATION, berharap agar Jokowi bisa hadir dan meramaikan acaranya. Sebagaimana diketahui, presiden RI kedelapan itu biasanya hadir dalam acara-acara musik dan mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif di Indonesia.
Baca Juga: Bersiap, Mike Shinoda Kembali ke Jakarta Tanpa Linkin Park
"Kita tetap pengen ngundang sih. Kita mau ngundang karena kan 2011 Pak Jokowi nonton juga Linkin Park. Mudah-mudahan sih Pak Jokowi hadir juga, pengen beliau dapat hadir," kata Abe dalam konferensi pers konser Mike Shinoda di Jakarta Selatan.
Sejauh ini pihak penyelenggara memang belum memberikan undangan langsung ke istana. Namun Abe menegaskan bahwa timnya akan berusaha untuk segera mengirimkan undangan resmi kepada Jokowi.