JAKARTA – Kabar tak sedap menghampiri keluarga Sunan Kalijaga, pengacara kondang itu diisukan menjalin hubungan terlarang dengan perempuan bernama Geby. Lantaran Dalam biodata di akun Instagram Geby, ia mengaku istri kedua dari Sunan.
Istri Sunan Kalijaga, Heidy, pun langsung mengkonfirmasi isu poligami yang menerpa suaminya itu. Jawaban sanggahan pun dilontarkan ayah Salmafina Sunan itu.
“Dia (Sunan) bilang, ya kamu ngapain percaya, hal-hal seperti itu dan memperdulikan berita-berita kayak gitu," ungkap Heidy saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (13/6/2019).
Baca Juga: Sang Istri Yakin Sunan Kalijaga Tak Akan Poligami, Tapi...
Namun sebagai perempuan yang pernah merasakan trauma, mengingat dulu Sunan Kalijaga pernah menjalin cinta dengan Jennifer Dunn membuat Heidy khawatir.
Sempat terbesit rasa tak percaya pada suami, namun itu diharapkan olehnya hanya isu semata.
"Ya jujur saja sih, berdasarkan pengalaman yang pernah ada lah, jadi pasti ada perasaan 'Benar enggak ya?' Soalnya, kalau aku minta hubungi, coba DM, dia enggak mau," pungkasnya.