TANGERANG - Muzdalifah resmi menikah untuk kali ke-4. Fadel Islami pagi tadi telah meminangnya dengan mas kawin emas dan berlian seberat 50 gram serta uang tunai 88 Riyal Arab Saudi.
Baca Juga: Jauh dari Kesan Mewah, Begini Suasana Pernikahan ke-4 Muzdalifah
Usai prosesi akad nikah, Muzdalifah yang meluangkan waktu untuk bertemu awak media sempat disinggung mengenai ada atau tidaknya ketakutan untuk menikah lagi. Dengan mantap, Muzdalifah meyakini bahwa pernikahannya dengan Fadel Islami memang sudah suratan takdir.

"Insya Allah kalau saya kan semua juga takdir ya," ujar Muzdalifah di kediamannya di kawasan Benda, Tangerang, Jumat (26/4/2019).
Jika boleh memilih, Muzdalifah dalam lanjutannya juga mengaku tak mau terus menerus menjalani kehidupan rumah tangga yang tidak harmonis. Namun karena merasa memang sudah suratan takdir, Muzdalifah mau tidak mau harus menerima dan menjalaninya.