Sementara itu, berita selanjutnya datang dari putri sulung Wulan Guritno, Shalom Razade Syach yang mengunggah foto berbikininya saat berada di sebuah pantai. Foto tersebut dibagikan gadis 20 tahun itu melalui Instagram pribadinya.
Dalam foto tersebut, Shaloom tak sendiri, dia tampak bersama satu teman perempuan dan satu teman laki-laki. Shaloom yang berada di pinggir paling kiri itu terlihat merangkul teman lelakinya.
Busana yang dikenakan Shaloom dalam foto tersebut terbilang terbuka. Putri mantan pasangan Wulan Guritno dan Atilla Syach itu mengenakan setelan bikini berwarna hitam polos.
Pakaian tersebut pun membuat belahan dada, perut serta kaki mulus gadis yang tengah menjalani pendidikan di Inggris itu terlihat. Namun, Shaloom juga menutupi bagian lengan dan belakang pundaknya dengan sebuah kemeja putih yang dia kenakan.