JAKARTA - Terima Kasih Cinta merupakan film Indonesia yang bergenre drama keluarga. Tak seperti drama biasanya, film garapan Tema Patrosza mengangkat cerita tentang seseorang dengan penyakit lupus.
Dengan mengangkat penyakit lupus, film Terima Kasih Cinta diharapakan bisa memberikan pemahaman kepada masyarakat. Akan banyak pesan yang ingin disampaikan terutama mengedukasi masyarakat bagaimana mendukung penderita lupus.
Baca Juga: Blakblakan, 3 Selebriti Ini Bongkar Pengalaman di Ranjang setelah Menikah dengan Bule
"Alhamdulillah dengan basic saya bukan di dunia film, tapi saya mencoba masuk ke film dengan mengangkat dunia edukasi mengenai keluarga, dan empati ke penderita lupus," kata Wiwiek Hargono dalam rilis yang diterima Okezone.
Film Terima Kasih Cinta garapan rumah produksi Bintang Pictures akan bercerita tentang seorang wanita bernama Eva yang diperankan oleh Putri Marino. Saat menjalani ospek di bangku SMA, Eva mengalami kerap mengalami pingsan. Eva pun bertemu dengan Ryan yang diperankan oleh Achmad Meghantara.

Sugiarti (Cut Mini) dan Badarudin (Gary Iskak) yang merupakan orangtua Eva pun kaget ternyata selama ini Eva mengidap penyakit lupus. Terima Kasih Cinta merupakan film yang diangkat dari novel berjudul 728 Hari karya Djono W Oesman.